Kartu Kredit Garuda Indonesia

  • Kartu Kredit Garuda Indonesia UOBKartu Kredit Garuda Indonesia UOB

Fitur & Manfaat

Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB

Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB*

*Efektif 18 November 2023. Konversi, layanan dan fitur kartu kredit ini dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kebijakan internal Bank UOB.

 

 

Keistimewaan

Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB khusus bagi Anda pecinta traveling yang siap menjelajah dunia dengan kenyamanan terbang bersama Garuda Indonesia, cukup dengan satu Kartu ditangan Anda.

2x Garuda Miles setiap pembelanjaan ritel dimana saja setiap Rp20.000,-

3x Garuda Miles setiap pembelanjaan di Garuda Indonesia setiap Rp20.000,-

Gratis Extra Bagasi (20 kg)

Extra Bagasi 20kg untuk perjalanan Anda baik di dalam maupun luar negeri

Layanan Konter Check-in Khusus

Layanan Konter Check-in Khusus di Terminal 3 Soekarno Hatta dan Bandara Ngurah Rai Bali

10% Diskon untuk penukaran Award Tiket*

10% diskon terhadap penukaran GarudaMiles dari penukaran GarudaMiles regular untuk Award Ticket, Penukaran GarudaMiles hanya berlaku di Sales Office Garuda

 

 

Welcome Bonus 12.500 GarudaMiles

Welcome Bonus 12.500 dengan pembelanjaan minimum Rp2.500.000,- dalam jangka waktu 90 hari sejak kartu disetujui


ApplyNow!
Get Welcome Bonus up to 25.000 GarudaMiles
Syarat dan Ketentuan Berlaku

 

 

Kenyamanan Perjalanan

 

Asuransi Perjalanan hingga  Rp25.000.000.000,-

Asuransi Perjalanan hingga Rp25.000.000.000,-

 

Informasi Klaim
Ketidaknyamanan Perjalanan hingga  Rp10.000.000,-

Ketidaknyamanan perjalanan hingga Rp10.000.000,-

Informasi Klaim

 

Biaya Medis di Luar Negeri Rp150.000.000,-

Biaya Medis di Luar Negeri hingga Rp150.000.000,-

 

Informasi Klaim

Fitur Contactless

Nikmati Fitur Contactless Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB Anda 

Cukup TAP Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB Anda, belanja akan semakin mudah, cepat, dan aman!

Seluruh Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB yang diterbitkan akan memiliki fitur Contactless (nirsentuh).

Cara Penggunaan 

Rasakan kemudahan transaksi menggunakan Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB. Cukup dekatkan kartu Anda ke mesin EDC contactless kasir dan transaksi Anda langsung selesai!

Berikut cara penggunaan Fitur Contactless

 
 

Fitur Lainnya

Nikmati fitur tambahan lainnya dari Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB

  1. Asuransi Perjalanan
  2. Pembelian tiket perjalanan menggunakan Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB akan mendapatkan manfaat perlindungan sebagai berikut:
    • Asuransi Perjalanan hingga Rp25.000.000.000,-
    • Ketidaknyamanan Perjalanan hingga Rp10.000.000,-
    • Biaya Medis di Luar Negeri hingga Rp150.000.000,-
  3. Fitur MasterCard Contactless
  4. Nikmati transaksi contactless yang dapat diterima di seluruh dunia serta memberikan manfaat praktis dan mudah bagi Anda.
  5. Competitive SGD Exchange Rate
  6. Transaksi belanja apapun dan kapanpun di Singapura semakin nyaman dengan nilai tukar kurs yang kompetitif.
  7. UOB Regional Privileges
  8. Nikmati diskon serta penawaran khusus di beragam restoran ternama, hotel, shopping center, fashion outlet, family entertainment center dan berbagai tempat lainnya di Singapura.
  9. UOB FlexiPay
  10. Nikmati cicilan dengan bunga yang kompetitif hingga 24 bulan melalui fasilitas UOB FlexiPay untuk setiap transaksi pembelanjaan Anda. Hubungi di 14008 atau (021) 2355 9000 untuk mengubah transaksi pembelanjaan Anda menjadi cicilan. Informasi lebih lanjut kunjungi www.uob. co.id bagian Kartu Kredit - Informasi Penting - FlexiPay on Phone.
  11. UOB Credit Protection
  12. Fasilitas perlindungan saldo hutang kartu kredit Anda dengan premi rendah apabila terjadi hal yang tidak diinginkan.
  13. UOB Bill Payment
  14. Pembayaran tagihan rutin bulanan listrik, telepon selular, televisi berlangganan dan internet kini dapat dilakukan secara autodebit ke Kartu Kredit Anda. Hubungi di 14008 atau di (021) 2355 9000 untuk registrasi.
  15. UOB Auto Pay
  16. Apabila Anda memiliki rekening Bank UOB, Anda dapat menikmati fasilitas Auto Pay secara gratis dengan memberikan instruksi secara tertulis untuk men-debitkan rekening Anda setiap bulan pada tanggal jatuh tempo tagihan Kartu Kredit. Anda dapat memilih untuk pembayaran total tagihan ataupun pembayaran minimal (5% dari total tagihan).
  17. Cash Advance
  18. Fasilitas cash advance hingga maksimal 40% dari batas kredit yang diberikan. Maksimal limit penarikan melalui mesin ATM adalah Rp15.000.000,-/hari/kartu.
  19. Berlaku di seluruh dunia
  20. Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB diterima dilebih dari 25 juta merchant dan memberikan kemudahan penarikan uang tunai di jutaan ATM yang tersebar di seluruh dunia.
  21. 24 Hours UOB Contact Centre
  22. Hubungi UOB Contact Centre di 14008 atau (021) 2355 9000 untuk pelayanan informasi Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB Anda. Informasi mengenai jumlah tagihan, transaksi terakhir, sisa kredit limit serta laporan kehilangan Kartu dapat dilayani setiap saat selama 24 jam sehari.

Syarat dan Ketentuan

Syarat & Ketentuan Pengumpulan GarudaMiles

  • Dapatkan GarudaMiles untuk setiap transaksi ritel Anda. Setiap pembelanjaan/transaksi ritel yang dilakukan, akan secara otomatis dikonversikan dalam bentuk GarudaMiles
  • Perolehan GarudaMiles adalah untuk setiap transaksi ritel senilai Rp20.000,- akan mendapatkan:
    • 3x GarudaMiles untuk semua transaksi ritel di Garuda Indonesia
    • 2X GarudaMiles untuk transaksi ritel lainnya.
  • GarudaMiles akan ditransfer secara otomatis ke akun keanggotaan GarudaMiles yang terdaftar apabila telah mencapai minimum perolehan GarudaMiles sebesar 250 GarudaMiles sesuai dengan tanggal cetak tagihan Nasabah.
  • Transaksi pembelanjaan (“Transaksi ritel”) yang diperhitungkan adalah transaksi pembelanjaan dari kartu kredit utama dan kartu kredit tambahan yang telah dibukukan pada sistem Bank dan tidak termasuk transaksi cicilan, tarik tunai, UOB Bill Payment dan Cash on Phone.
  • Perolehan GarudaMiles hanya diberikan pada kartu kredit utama dengan status pembayaran lancar dan tidak terblokir.

Syarat dan Ketentuan Program Welcome Bonus:

  • Welcome Bonus 12.500 (dua belas ribu lima ratus) GarudaMiles dengan melakukan akumulasi minimum transaksi Rp2.500.000 (dua juta lima ratus ribu rupiah) dalam waktu 90 (sembilan puluh) hari kalender sejak pengajuan kartu kredit Garuda Indonesia UOB disetujui.
  • Program Welcome Bonus Regular ini tidak dapat digabungkan dengan program/promosi lainnya
  • Periode program: 8 Maret – 30 April 2024
  • Hadiah berupa Welcome Bonus 2.500 (dua ribu lima ratus) GarudaMiles dengan melakukan aktivasi kartu dalam waktu 30 (tiga puluh) hari kalender sejak pengajuan kartu kredit Garuda Indonesia UOB disetujui.
  • Welcome Bonus 12.500 (dua belas ribu lima ratus) GarudaMiles dengan melakukan akumulasi minimum transaksi Rp2.500.000 (dua juta lima ratus ribu rupiah) dalam waktu 90 (sembilan puluh) hari kalender sejak pengajuan kartu kredit Garuda Indonesia UOB disetujui.
  • Extra Bonus 10.000 (sepuluh ribu) GarudaMiles dengan melakukan akumulasi minimum transaksi Rp25.000.000 (dua puluh lima juta rupiah) dalam kurun waktu 90 (sembilan puluh) hari kalender sejak pengajuan kartu kredit Garuda Indonesia UOB disetujui.

Tabel skenario perolehan GarudaMiles

Skenario

Total Transaksi Ritel

Jangka Waktu Transaksi

Welcome Bonus GarudaMiles

Total Bonus GarudaMiles

A

-

30 hari kalender

sejak

aktivasi kartu

2.500 GarudaMiles

2.500 GarudaMiles

B

Rp2.500.000

30 hari kalender

sejak kartu disetujui

2.500 GarudaMiles

+

12.500 GarudaMiles

15.000 GarudaMiles

C

Rp25.000.000

90 hari kalender

sejak kartu disetujui

2.500 GarudaMiles

+

12.500 GarudaMiles

+

10.000 GarudaMiles

25.000 GarudaMiles

 

  • Periode program: 1 Mei – 31 Desember 2024
  • Hadiah berupa Welcome Bonus 2.500 (dua ribu lima ratus) GarudaMiles dengan melakukan aktivasi kartu dalam waktu 30 (tiga puluh) hari kalender sejak pengajuan kartu kredit Garuda Indonesia UOB disetujui.
  • Welcome Bonus 12.500 (dua belas ribu lima ratus) GarudaMiles dengan melakukan akumulasi minimum transaksi Rp2.500.000 (dua juta lima ratus ribu rupiah) dalam waktu 90 (sembilan puluh) hari kalender sejak pengajuan kartu kredit Garuda Indonesia UOB disetujui.

Tabel skenario perolehan GarudaMiles

Skenario

Total Transaksi Ritel

Jangka Waktu Transaksi

Welcome Bonus GarudaMiles

Total Bonus GarudaMiles

A

-

30 hari kalender

sejak

aktivasi kartu

2.500 GarudaMiles

2.500 GarudaMiles

B

Rp2.500.000

30 hari kalender

sejak kartu disetujui

2.500 GarudaMiles

+

12.500 GarudaMiles

15.000 GarudaMiles

  1. Berlaku untuk pengajuan aplikasi baru kartu kredit Garuda Indonesia UOB.
  2. Program ini tidak berlaku untuk kartu tambahan atau supplementary card.
  3. Transaksi seperti penarikan tunai, Loan on Phone, tagihan rutin bulanan, iuran tahunan, bunga, biaya administrasi, denda dan transaksi yang dirubah menjadi cicilan tidak termasuk dalam perhitungan akumulasi pembelanjaan.
  4. Program ini tidak dapat digabungkan dengan program/promosi lainnya.
  5. Program ini hanya berlaku untuk nasabah yang mengajukan aplikasi kartu kredit Garuda Indonesia UOB selama periode program.
  6. Hadiah yang sudah diterima tidak dapat ditukarkan.
  7. UOB berhak untuk tidak memberikan hadiah atau menagihkan kembali sejumlah nilai hadiah yang telah diberikan ke Pemegang Kartu Kredit apabila Pemegang Kartu melakukan tindakan atau dicurigai melakukan perbuatan jahat, kecurangan, penipuan atau tindakan yang melanggar ketentuan hukum dan perundang-undangan terkait dengan penggunaan Kartu Kredit, fasilitas atau layanan UOB yang dimiliki, manipulasi transaksi oleh pemegang kartu dan/atau Merchant, dan tindakan curang lainnya menurut pertimbangan UOB.
  8. Status Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB harus dalam keadaan aktif, tidak berada dalam tunggakan atau blok permanen pada saat pemberian bonus.
  9. Bonus GarudaMiles akan diberikan kepada nasabah paling lambat 90 (sembilan puluh) hari kerja sejak memenuhi syarat dan ketentuan program.
  10. Batas waktu pengaduan untuk program ini akan diterima UOB Indonesia selambat – lambatnya 30 (tiga puluh) hari kerja setelah periode transaksi berakhir.
  11. Syarat dan ketentuan GarudaMiles mengacu pada kebijakan Garuda Indonesia.
  12. Info lebih lanjut hubungi layanan Contact Center UOB di 14008 atau (021) 2355 6000.

Informasi Biaya

Jenis Biaya

Kartu Kredit Garuda Indonesia UOB

Iuran Tahunan
Kartu Utama Rp800.000,-
Kartu Tambahan Rp400.000,-
 
Biaya Bunga
Pembelanjaan 2% per bulan / 24% per tahun 
Penarikan Uang Tunai 2% per bulan / 24% per tahun 
Biaya Bunga (Mulai berlaku 1 Juli 2021)
Pembelanjaan 1.75% per bulan / 21% per tahun 
Penarikan Uang Tunai 1.75% per bulan / 21% per tahun 
 
Bea Meterai (Berlaku mulai 1 Januari 2021)
Total Pembayaran Rekening Kartu Kredit (di luar bea meterai) Nilai Bea Meterai
< Rp5.000.000 Rp0,-
> Rp5.000.000,- Rp10.000,-
 
Biaya Penarikan Dana Tunai Melalui ATM per Transaksi
ATM UOB GRATIS
Jaringan Plus Rp 30.000,-
Jaringan Cirrus Rp 30.000,-
 
Biaya Penggantian Kartu Rp 50.000,-
 
Biaya Penarikan Uang Tunai 6% dari jumlah penarikan uang tunai atau min Rp 100.000,- (mana yang lebih tinggi)
 

Biaya Keterlambatan Bayar

(Efektif hingga 30 Juni 2024. Periode dapat berubah sewaktu – waktu sesuai kebijakan Bank Indonesia)

1% dari total tagihan atau maksimum Rp100.000,- (mana yang lebih tinggi)
 

Biaya Batas Minimum Pembayaran

(Efektif hingga 30 Juni 2024. Periode dapat berubah sewaktu – waktu sesuai kebijakan Bank Indonesia)

5% dari total tagihan
 
Biaya Kelebihan Pemakaian Limit Rp 150.000,-
 
Biaya Permintaan Salinan
Tagihan Bulanan Rp 30.000,- per salinan
Nota Transaksi/ Sales Draft Rp 50.000,- per lembar
Ringkasan Tagihan Tahunan Rp 300.000,- per salinan
 
Biaya Cetak Lembar Tagihan  Rp 15.000,- per bulan
 
Biaya Cetak Lembar Tagihan (Efektif 2 Agustus 2021)* Rp 25.000,- per bulan
 
Biaya Penolakan Cek Rp 50.000,-
 
Biaya Transfer Atas Kelebihan Bayar Rp 50.000,-
 
Biaya Administrasi Lainnya Dikenakan Apabila Setelah Kartu Kredit Ditutup Masih Terdapat Saldo Kredit Rp.25,000,-
 
Biaya Notifikasi Rp 5.000,-
 

Biaya Pelunasan dipercepat Cash on Phone (COP) dan FlexiPay on Phone (FOP) dan Cicilan Merchant (FPM)

Rp.200.000,-

Efektif 1 November 2022, 5% dari jumlah sisa pokok min Rp 200.000,-

Biaya pembayaran tagihan Kartu Kredit UOB melalui menu transfer antar bank Pembayaran melalui menu transfer dapat dilakukan dari semua bank dengan memilih transfer Realtime Online, biaya transfer sesuai dengan kebijakan masing-masing bank. Metode BI Fast tidak tersedia untuk pembayaran Kartu Kredit UOB melalui menu transfer.

 

Biaya pembayaran tagihan Kartu Kredit UOB melalui kanal UOB Kanal Biaya
ATM UOB Gratis
UOB TMRW Gratis
UOB Personal Internet Banking Gratis
Teller Rp 25.000,-

Pembayaran melalui teller hanya berlaku bagi nasabah yang memiliki rekening giro atau tabungan di UOB. Nasabah wajib menyetorkan uang tunai ke rekening giro atau tabungan nasabah di UOB dan melakukan proses pemindahbukuan ke Kartu Kredit nasabah. Apabila permintaan pemindahbukuan dilakukan oleh pihak lain, maka diperlukan Surat Kuasa dari pemilik rekening. Hal ini berlaku juga untuk pembayaran tagihan CashPlus dan Personal Loan.

 

Biaya pembayaran tagihan Kartu Kredit UOB melalui menu pembayaran Bank Rekanan (efektif 1 September 2023) ATM Mobile Banking Biaya Waktu Proses (Hari kerja)
BCA BCA Mobile/myBCA Rp. 12.500,-

 

 

 

Maksimum 3 hari kerja

Mandiri Livin Mandiri Rp. 12.500,-
Maybank M2U/ M2U ID Web Rp. 12.500,-
CIMB Niaga Octo Mobile/ Octo Clicks Rp. 12.500,-
Bank Permata PermataMobileX Rp. 12.500,-
BNI BNI SMS Banking Rp. 12.500,-

Apply Now

Melalui Kantor Cabang

Ajukan Kartu Kredit UOB dengan mengunjungi kantor cabang terdekat

Ajukan Kartu Kredit UOB dengan mengunjungi kantor cabang terdekat
Lokasi Cabang

Ajukan Online

Ajukan Kartu Kredit UOB secara online

Ajukan Kartu Kredit UOB secara online
Apply Now